Cegah Penyebaran Penyakit PMK, Babinsa Duduksampeyan Pantau Kesehatan Hewan Ternak Warga

    Cegah Penyebaran Penyakit PMK, Babinsa Duduksampeyan Pantau Kesehatan Hewan Ternak Warga

    GRESIK - Untuk mengantisipasi timbulnya kerugian peternak binaan yang diakibatkan kematian hewan ternak karena terserang virus PMK,

    Serda Udi Babinsa Koramil 0817/11 Duduksampeyan melaksanakan pemantauan  kondisi kandang maupun kesehatan ternak milik warga binaan di Desa Pandanan Kecamatan Duduksampeyan. Minggu (28/5/2023).

    Mendekati hari raya Qurban, permintaan hewan ternak seperti kambing dan sapi sudah mulai meningkat. Kondisi ini sangat menguntungkan bagi peternak, karena bisa memanen keuntungan dari hasil ternak yang dipeliharanya.

    Seperti yang dialami Sumiati sebagai peternak kambing binaan, ia menceritakan bahwa sudah ada yang memesan kambing ternaknya namun akan diambil nanti dekat dengan harinya.

    "Ada sebagian kambing yang sudah dibayar dan ini cuma bantu pelihara saja sebab diambil nanti kalau sudah dekat harinya, " ungkap Sumiati.

    Untuk menyikapinya, Serda Udi memberikan himbauan kepada peternak agar tidak mengalami kerugian untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan kandang maupun sekitar serta menjaga kesehatan ternaknya.

    "Jangan sampai hewan ternak terpapar virus penyakit mulut dan kuku (PMK), sebab dapat mengakibatkan kerugian dengan hewan yang sakit yang berujung kematian, " tutur Babinsa.

    "Diharapkan peternak agar selalu menjaga kebersihan dan kesehatan hewan ternaknya, dan perlu diberikan vaksin yang bertujuan untuk memberikan proteksi agar hewan mempunyai imun sehingga dapat mencegah mudahnya terserang penyakit." pungkasnya. (Pen0817)

    gresik
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Karya Bhakti Atasi Kesulitan dengan Kebersamaan

    Artikel Berikutnya

    Bangun Kedisiplinan, Serka Dais Babinsa...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Panglima TNI Bersama Ketum Dharma Pertiwi Resmikan Kantor Dharma Pertiwi di Menteng
    Hendri Kampai: Di Indonesia, Rakyat Lebih Percaya Cuitan Netizen daripada Omongan Pejabat?
    Panglima TNI Resmikan Gedung Trisula Denjaka dan Serahkan Ransus Mobile Dual Ramp System
    Polri Ungkap Tiga Kasus Besar Judi Online: Sita Aset Rp61 Miliar, Ungkap Sindikat Internasional

    Ikuti Kami